Beginner Ride 1 Package – Berawal darai rasa penasaran, seperti apa rasanya mengendarai jet air atau jetski, setalah kami mencoba mencarai tau akhirnya ketemulah Jetski Safari Semarang atau Seadoo Safari Semarang. Singkat cerita kami datang ke Jl. Villa Marina, Kota Semarang, Jawa Tengah 50144, untuk sekedar bertanya, disana kami diberikan banyak informasi bagai mana cara mengendarai jetski, termasuk terkait dengan paket trip dan biayanya.

Paket rekomendasi pertama kami adalah Beginner Ride 1

Setelah berbincang panjang, dengan alasan kami masih pemula dan tripnya cukup seru serta kebetulan masih ada slot atau jadwal yang kosong, akhirnya kami melilih mengikuti saran pemandu akhirnya kami setuju dengan Paket Beginner Ride 1 dengan route riding ke outside Hourbour.

Sebelum kami melakukan trip Beginner Ride 1, kami diajak Briefing sebentar disana kami dijelaskan banyak hal bagaimana cara mengendarai jetski, juga kami diberitahu kode-kode gerakan tangan yang berguna untuk memberikan tanda atau respon jika terjadi masalah di tengah laut. Oya sekedar informasi kode-kode gerakan tangan ini sangat penting karena jarak jetski satu dengan yang lain cukup jauh jadi tidak mungkin kita menggunakan omongan atau teriakan, makanya perlu kode-kode khusu agar terlihat dari jakar jauh. 

 

Jetski yang kami gunakan adalah merk Sea-Doo

Oya, jangan khawatir walaupun kami pemula tapi kami sangat aman, karena kami dijaga oleh petugas khusus (yang mengendarai jetski sendiri) yang selalu mengawasi dan mengikuti kita dari belakang, So kalo ada apa-apa kami akan terus terpantau dan direspon dengan baik dan cepat.

Untuk gear pun jangan khawatir, mereka menyediakan full gear, seperti pelampung, sarung tangan dan kacamata khusus, dan yang lebih asik lagi di bagasi jetski selain dapat menyimpan peralatan pribadi seperti HP dan lainnya, disediakan juga minuman loh, siapa tau kamu haus ditengah laut hehehe.

Waktu yang kami tunggu akhirnya tiba, kami dipersilahkan menaiki Sea-Doo dan siap untuk menerjang ombak. Tidak disangaka yang pertama saya rasakan saat itu adalah merasa bebas, gimana tidak, kita mengendarai sendiri dan melihat lautan membentang, rasanya waw pengen banget melesat jauh tanpa batas.

seadoo safari semarang beginner ride 1 action

Terkait dengan sensasi jangan ditanya, ternyata beda banget yah dengan mengendarai kendaraan darat, ops sorry bukan soal perbedaan berkendara darat dan air secara fisik yah, tapi lebih ke rasa, ternyata tarikan gas dan lompatan jetski karena menerjang ombak itu loh yang membuat sensasi yang tak mungkin terlupakan. Padahal ini baru paket Beginner Ride 1, apa lagi kalo paket advance atau paket seru lainnya.

Dengan hanya paket Beginner Ride 1, kami sudah merasa puas, selain sensasi menerjang ombak yang sulit saya ungkapkan, kami di bawa ke sekitar kapal-kapal besar yang jujur awalanya cukup ngeri tapi lama kelamaan kami menikmati juga, giman tidak ngeri, kami dijetski sangat kecil dibanding dengan kapal-kapal yang bersandar atau berlalu lalang, ini merupakan pengalaman yang menakjubkan.

seadoo safari semarang beginner ride 1 action

Tidak berhenti sampai situ, keseruan kami semakin bertambah karena ternyata dari jetski pemandu juga mendokumentasikan kami berupa foto dan video, ini merupakan oleh-oleh yang luar biasa, jadi sensasi yang saya rasakan ternyata juga terdokumentasi… terimakasih.

Tak terasa waktu semakin sore, kami harus menepi dan menyudahi paket beginner ride 1, kami harus meninggalkan kilauan kuning emas air laut yang membentang, walaupun sejujurnya kami masih ingin berlama-lama menikmati matahari terbenam, tapi ya sudahlah ternyata waktunya habis.

Terimakasih seadoo safari semarang, sudah membuat kami terkesan dan tak terlupakan, sekali lagi terimakasih paket beginner ride 1. Kami akan kembali mencoba paket yang lain, mungkin paket Morning Trip karena bisa berangkat pagi-pagi buta dan pulang sore hari.